Kehidupan tokoh-tokoh legendaris Tiongkok banyak berselimut legenda. Rentang waktu mereka adalah sebelum 2100 SM, sebelum Dinasti pertama di Tiongkok, yaitu Dinasti Xia.
Dibawah ini adalah legenda kelahiran mereka.
Fu Xi (伏羲)
Fu Xi (伏羲) mengajarkan orang untuk berburu, memancing dan memasak. Ibu Fu Xi yang bernama Hua Xu (华胥) melangkah ke dalam sebuah jejak kaki besar yang ditinggalkan Dewa Petir. Kemudian dia hamil dan melahirkan Fu Xi (伏羲).
Yan Di (炎帝)
Yandi (炎帝), atau dikenal juga sebagai Shen Nong (神农), adalah penguasa Tiongkok kuno yang mengajarkan pertanian dan obat-obatan herbal. Pada suatu hari, Ibu Yandi yang bernama Rensi (妊姒) mengunjungi Hua Yang dan bertemu Dewa Naga, kemudian dia melahirkan Yandi (炎帝).
Huang Di (黄帝)
Huang Di (黄帝) dikenal juga sebagai Kaisar Kuning. Kaisar legendaris dan pahlawan budaya bagi bangsa Tionghoa. Huang Di (黄帝) juga dianggap sebagai inisiator peradaban Tiongkok dan nenek moyang dari bangsa Han (Tiongkok). Ibu Huang Di (黄帝) yang bernama Fu Bao (附宝) hamil setelah melihat petir yang berkilat di sekitar gugus bintang Biduk Besar. Huang Di (黄帝) lahir di Bukit Shou, Shou Qiu (寿丘).
Shao Hao (少昊)
Shao Hao (少昊), dikenal juga sebagai Jin Tian atau Xuan Xiao (玄嚣), adalah penguasa Tiongkok pada 2600 SM. Ibu Shao Hao (少昊) yang bernama Nǚ Jie (女节) melihat bintang jatuh. Dia kemudian melahirkan Shao Hao (少昊).
Zhuan Xu (颛顼)
Zhuan Xu (颛顼) adalah cucu Huang Di (黄帝). Pandai mempekerjakan orang berbakat dan mampu menjaga ketertiban umum. Ibu Zhuan Xu (颛顼) yang bernama Nǚ Shu (女枢) melihat sebuah pelangi. Dia kemudian melahirkan Zhuan Xu (颛顼).
Yao (尧)
Yao (尧) memulai sistem penentuan penerus karena bakat, bukan garis keturunan. Dia memilih memberikan takhtanya kepada Shun (舜) daripada anaknya sendiri, Danzhu (丹朱). Ibu Yao (尧) yang bernama Qing Du (庆都) melihat seekor naga, kemudian dia melahirkan Yao (尧).
Yu (禹)
Yu (禹), yang dikenal juga sebagai Yu Agung (大禹), adalah seorang penguasa legendaris di Tiongkok kuno. Terkenal karena kemampuannya mengendalikan banjir. Nǚ Xi (女嬉) melahirkan Yu (禹) setelah memakan biji dari rumput Lacryma-jobi. Yu (禹) lahir di Gunung Wen (汶山).